Jumat, 16 Agustus 2013
LAPIS SURABAYA
Lapis surabaya lembut ini sangat cocok untuk di sajikan di berbagai suasana.bisa untuk cake dasar pada cake ulang tahununtuk hisan menggunakan butter cream, siram coklat maupun fondant.
A. Bahan untuk bagian kuning:
10 butir kuning telur
100 gr gula pasir ( 110 gr gula halus)
1/2 sdt vanili
50 gr tepung terigu protein sedang
125 gr mentega, kocok sampai
putih
1 sdt emulsifier (sp/ovalet/tbm)
10 gr susu bubuk
B. Bahan untuk bagian coklat :
10 butir kuning telur
110 gr gula pasir ( 125 gr gula
halus)
1/2 sdt vanili
1 sdt emulsifier
35 gr tepung terigu protein sedang
15 gr coklat bubuk ( ex: van houten/ bendrop)
125 gr mentega, kocok lembut
cara membuat:
1. kocok bahan A :
kocok kuning telur, gula, vanili,emulsifier sampai kental( jambul petruk).Masukkan susu bubuk, tepung terigu yang sudah di ayak ,sedikit demi sedikit dengan speed rendah.jangan terlalu lama. Kemudian masukan mentega kocok, aduk rata secara perlahan.
Tuang adonan ke dalam loyang ukuran 22x22 yang telah di alasi kertas roti yang sudah di olesi mentega+ taburan tepung (Bagus menggunakan mentega tawar agar permukaan kulit tidak gosong).
panggang dalam oven dengan suhu 180°C sampai matang.
Buat bagian kuning dua buah.
2. Kerjakan bahan B (bagian coklat). caranya sama dengan membuat bagian A (bagian kuning). Untuk tepung terigu ayak bersamaan dengan coklat bubuk.
3. susun 3 bagian kue .
bagian kuning olesi rata permukaannya dengan selai strawberry / bullberry sesuai selera ,tumpuk dengan bagian coklat sambil di tekan- tekan perlahan. kemudian olesi permukaan bagian coklat dengan selai , tumpuk lagi dengan bagian kuning sambil di tekan perlahan agar melekat dengan baik.
diamkan sebentar sebelum di potong.
siap di sajikan.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar